TNI AL, Puspenerbal (10/7/2023) | Dispen Puspenerbal, Dalam rangka HUT ke-67 Perbangan TNI AL Paguyuban Rajawali Laut tahun ini mengadakan Silaturahmi dan Temu Kangen di gedung Laut Nusantara Kolinlamil, Jakarta Utara, Minggu (9/7/2023).
Silaturahim dan temu kangen kali ini, digagas Laksdya TNI (Purn) Gunadi selaku Ketua Paguyuban Rajawali Laut. sementara itu untuk penyiapan acara temu kangen didukung Komandan Lanudal Jakarta Letkol Laut (P) Sugiran.
Menurut Ketua Paguguban Rajawali Laut, kegiatan ini dilaksanakan bertujuan untuk meningkatkan jalinan silaturahmi antara para senior-senior penerbang yang sudah purnawirawan yang tergabung dalam paguyuban Rajawali Laut dengan Komandan Puspenerbal sebagai Pembina Paguyuban.
Selain itu lanjutnya, juga sebagai sarana silaturahim antara psenior penerbang dengan para penerbang muda, maupun para Junior yang masih aktif di penerbangan TNI Angkatan Laut.
Rangkaian acara tersebut diawali dengan Pembukan MC, Mars Penerbangan, Do'a, penayangan video, sambutan ketua paguyuban rajawali laut, sambutan Danpuspenerbal, sambutan dari Laksamaa TNI (Purn) Tedjo Edhy P, S.H, pemotongan tumpeng dari Danpuspenerbal Laksamana muda TNI Imam Musani kepada Laksdya TNI (Purn) Gatot Suwardi, dilanjutkan dengan games lucky draw, foto bersama dan diakhiri ramah tamah.
Pada acara Temu Kangen Paguyuban Rajawali Laut kali ini dihadiri oleh Pangkolinlamil Laksda TNI Edwin, Laksdya TNI (Purn) Gatot Suwardi, Laksamana TNI (Purn) Tedjo Edhy P, S.H, Laksdya TNI (Purn) Yurianto, Laksda TNI (Purn) Rosihan, dan para sesepuh penerbang TNI AL lainnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar